Bahan :
1 potong (750g) daging sapi has luar
4-5 sdm kecap manis
6 sdm minyak goreng, untuk menumis
750 ml air panas
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun salam
2 butir cengkeh
1/2 sdt pala bubuk
250gr tomat, potong-potong
1 sdm bawang goreng
emping untuk taburan
Bumbu halus:
15 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1/2 sdt merica
2 cm jahe
1 sdt garam
Cara membuat :
- Tusuk - tusuk daging utuh dengan garpu hingga rata, lumuri kecap manis dan bumbu halus. Sisihkan + 10 menit.
- Panaskan minyak goreng, masukan daging. Balik-balikan hingga warnanya berubah, kecilkan api dan tutup wajan. Masak hingga airnya mengering. Tuang air panas,masukan serai, daun salam, cengkeh, pala dan tomat.
- Masak sampai daging empuk/ matang serta kuahnya mengental. Angkat. Iris daging melintang setebal + 1 cm, sajikan setelah ditaburi bawang goreng dan emping.
No comments:
Post a Comment